Peluang Usaha
Berbagai Macam Usaha Sampingan
Tahukah Anda, mengapa saat ini banyak orang yang menjalani berbagai macam usaha sampingan? Pada masa sekarang ini, kebutuhan hidup semakin sulit untuk dipenuhi. Berbagai macam barang kebutuhan pokok semakin hari semakin melambung tinggi harganya. Di sisi lain, pendapatan rutin yang diperoleh oleh sebagian masyarakat Indonesia tidaklah mencukupi.
Oleh karena itu, banyak orang beralih menjadi pengusaha atau entrepreneur dalam rangka memperbaiki kondisi ekonomi keluarganya, baik sebagai pengusaha full time atau sebagai profesi sambilan. Berbagai macam usaha sampingan dapat dijalankan sambil melakukan tugas sebagai karyawan atau pekerja.
Macam Usaha Sampingan
Namun, apabila Anda tidak memiliki ide mengenai apa yang ingin Anda jalankan sebagai usaha sampingan, berikut ini beberapa ide bisnis sampingan yang bisa Anda lakukan.
Usaha Peternakan
Bisnis atau usaha peternakan dapat menjadi salah satu alternatif bagi Anda yang ingin membuka usaha sampingan. Usaha ini memiliki prospek yang cukup bagus karena saat ini banyak konsumen yang juga pengusaha yang membutuhkan hasil-hasil ternak, seperti rumah makan (ayam, bebek, kambing, dan kelinci), produksi telur asin, atau kerajinan rumah tangga seperti pembuatan kemoceng bulu ayam.
Untuk memulai usaha ini, tentunya Anda harus mempertimbangkan berbagai hal seperti uang modal usaha, lahan peternakan, kandang, pakan ternak, dan tenaga perawatan. Apabila tidak memiliki uang modal usaha yang besar dan lahan yang kurang memadai, Anda dapat memulai usaha ternak sederhana seperti beberapa ekor ayam kampung atau kelinci.
Untuk perawatan sehari-hari, apabila Anda memiliki waktu, sebaiknya Anda kerjakan sendiri agar lebih menghemat biaya. Apabila Anda tidak memiliki banyak waktu, Anda bisa mempekerjakan 2 atau 3 orang pekerja dengan upah yang cukup. Pemasaran hasil-hasil ternak dapat dimulai dari lingkungan sekitar rumah Anda, yang dapat dijangkau oleh kendaraan yang Anda miliki.
Bagi Anda yang memiliki modal cukup besar, Anda dapat membangun peternakan di luar rumah atau di sebuah lahan khusus. Usaha peternakan yang besar ini memang harus dikelola oleh lebih banyak orang dan membutuhkan lebih banyak biaya, namun hasilnya pun lebih besar.
Apabila Anda tidak begitu tertarik pada binatang-binatang ternak seperti ayam atau kambing, Anda dapat beternak sekaligus menjalankan hobi Anda, seperti beternak burung perkutut, burung merpati, atau burung kicauan lainnya.
Peternakan burung ini tidak begitu membutuhkan banyak lahan, cukup beberapa petak kandang yang memadai. Perawatannya pun dapat Anda lakukan sendiri karena lebih sederhana. Pemasaran ternak jenis ini memang terbatas pada kalangan pecinta hewan tersebut, namun Anda dapat memasarkannya lewat internet atau membawanya ke pasar-pasar burung terdekat di kota Anda.
Usaha Perikanan
Selain peternakan, bisnis perikanan juga dapat menjadi pilihan saat Anda akan menjalankan bisnis sampingan. Jenis perikanan yang bisa menjadi alternatif adalah lele, gurame, mujair, bawal, bandeng, atau udang. Untuk menjalankan bisnis ini, Anda harus menyediakan kolam atau tambak sebagai media pembudidayaan ikan tersebut.
Perawatan tambak atau kolam harus dilakukan saksama. Ada baiknya Anda menyewa orang lain yang benar-benar memahami cara mengelola sebuah tambak atau kolam.
Pemasaran hasil perikanan dapat dilakukan pada penjual-penjual ikan atau kepada rumah makan yang menyediakan hidangan ikan. Kesulitan dalam usaha perikanan adalah kemungkinan gagal panen akibat serangan penyakit atau karena tempat pengembangbiakkan yang tidak sesuai.
Selain itu, apabila lokasi kolam atau tambak berada di tempat yang rawan pencurian atau penjarahan, Anda harus mempekerjakan orang khusus untuk menjaga kolam atau tambak tersebut. Oleh karena itu, Anda harus rajin-rajin memeriksa kondisi tambak atau kolam yang Anda miliki tersebut.
Kategori Peluang Usaha


Peluang Usaha
Direktori Alamat Grosir Kulakan Seluruh Indonesia
Direktori alamat no telepon grosir, distributor, kulakan, produsen, supplier murah di Indonesia. Semua barang lengkap. Cocok untuk toko & dropship serta pelaku bisnis.
Bisnis Pakaian
Berburu Peluang Bisnis Pakaian
Siapa yang tak butuh pakaian, selain peran pentingnya bagi manusia, pakaian pun bisa menambah rasa percaya...
Bisnis Pakaian
Sablon Kaos Manual Vs Sablon Digital
“Wah…. sablon kaosnya lucu banget. Bikin di mana tuh?” Begitulah setidaknya tanggapan seorang teman yang melihat...
Bisnis Pakaian
Sejarah Singkat Distro dan Persebarannya
Di kalangan anak muda Indonesia, siapa yang tidak mengenal istilah distro? Jika ada yang tidak mengenalnya,...
Bisnis Pakaian
Tips Membuka Butik di Tengah Persaingan
Bagi anda yang suka fashion, memiliki hobby yang unik seputar fashion, dan memiliki jiwa pengusaha, tak...
Bisnis Pakaian
Kaos Lucu Semakin Diburu
Salah satu hal yang bisa mengusir depresi adalah kaos lucu. Apakah itu? Stres memang sering diderita...